Pertanyaan-pertanyaan yang sering muncul adalah:
- Apakah sumacomp benar-benar dapat ada dan dipercaya? Sumacomp berjualan baik secara online maupun offline (baca, di toko), alamat kami jelas yaitu di Pogung Baru H16 Jogja, kontak pun lengkap: sms, telp, fb, twit, instagram, bbm semuanya ada, mudah sekali dilacak jika kami bermaksud tidak baik. Bisnis online bersandar pada kepercayaan, sekali kepercayaan hancur, maka reputasi akan hancur pula di dunia tersebut. Kami menginginkan dan berkomitmen melakukan longterm business relationships atau kerjasama yang berkesinambungan dalam waktu yang lama.
- Apakah produk yang ditampilkan selalu tersedia stoknya? Perlu diketahui kami adalah seller, bukan produsen. Barang keluar masuk seiring dengan waktu, oleh karena itu kami akan meluangkan waktu untuk pertanyaan-pertanyaan Anda mengenai ketersediaan stok.
- Pembelian online bisa melalui rekening apa saja? Ready rekening BCA, Mandiri, BRI, dan yang terbaru sekarang kamu sudah support pembayaran via QRIS.
- Pengiriman paket melalui apa? Sesuai permintaan Anda, bisa melalui Tiki, JNE, Wahana, Kantor Pos, PCP, GO-Jek etc sesuai kesepakatan
- Jika barang cacat apa bisa retur? Barang sebelum dikirim dicek terlebih dahulu, kemungkinan cacat akan sangat kecil. Barang kami sortir dulu ketika datang dari suplier, jadi jangan kuatir barang cacat.
- Bisakah order lewat marketplace? Anda bisa order via akun Shopee kami seperti tertera pada gambar di bawah. Gratis ongkir dan bisa langsung kirim (instant), jadi hemat waktu dan biaya
0 comments:
Posting Komentar